Toyota Passo Sette/Daihatsu Boon Luminas - Pengganti Xeniavanza Akhirnya Meluncur
|
Release Date | : | Sabtu, 03 Januari 2009 |
Media | : | Otomotif, at page 22, size 950 mmk |
Author/Journalist | : | Pj |
November lalu, OTOMOTIF pernah mengulas kabar kehadiran mini MPV ini (baca OTOMOTIF 27/XVIII hal 39; 'Inikah Pengganti Xeniavanza?') Dan 25 Desember lalu, Toyota Motor Corp. (TMC) dan Daihatsu Motor Co (DMC) resmi meluncurkan 7-seater compact vehiclem. Hasil kolaborasi dua pabrikan itu disinyalir sebagai penerus Daihatsu Xenia dan Toyota Avanza (Xeniavanza).
LEBIH BONGSOR
Konsep sebagai kendaraan mini MPV kompak tujuh penumpang dengan tiga baris bangku ini pertama diluncurkanTMC dan DMC di Jepang. KalauToyota dinamai Passo Sette (Sette berasal dari bahasa Italia yang berarti tujuh) sementara Daihatsu menjuluki Boon Luminas (Kedua mobil itu diproduksi oleh DMC di pabriknya di Kyoto Plant, Jepang. Dan menyuplainya ke pabrikan Toyota sebagai basis pembuatan Passo Sette.
Bicara model, kedua mobil ini lebih stylish dan streamline ketimbang Xeniavanza meskipun Sette dan Luminas sedikit lebih besar. Yakni berdimensi 4.180 x 1.695 x 1.620 mm (pxlxt). Sedangkan Xeniavanza berukuran 4.120 x 1.630x1.695 mm.
Pun begitu ketika melihat spek wheelbase Sette dan Luminas yang mencapai 2.750 mm. Sementara Xeniavanza hanya sepanjang 2.655 mm. So, mobil baruToyota-Daihatsu ini terbilang lebih bongsor.
Tapi kalau melihat jarak minimum radius putarnya, Xeniavanza lebih unggul. Karena dia memiliki minimum radius turning sebesar 4,7 meter. Dan Sette dan Luminas 5,2 meter.
Saat melongok ke kabin pun, Sette dan Luminas dirancang lebih lega. Terbukti dimensi kabin dalamnya mencapai 2.550 x 1.415 x 1.310 mm, sedangkan Xeniavanza sebesar 2.455 x 1.400x1.260 mm.
Untuk desain dasbor, Sette dan Luminas lebih mewah dan simpel.Terlihat penempatan tuas transmisi dan knob-knob AC yang dirancang tidak terlalu. menyusahkan untuk mengoperasikannya oleh pengemudi.
Namun begitu, mesin Sette dan Luminas tetap mengandalkan 3SZ-VE 1.500 cc yang persis dipakai Avanza tipe S, Toyota Rush dan Daihatsu Terios.
Untuk harganya, Toyota menawarkan Passo Sette mulai dari 1,49 juta Yen (sekitar Rp 180 jutaan). Sedangkan Daihatsu memasarkan lebih mahal, yakni mulai dari banderol 1,54 juta Yen (sekitar Rp 188 jutaan).
Selain diproduksi di Jepang, Perodua menjadi pabrik keduanya. "Boon Luminas juga akan dirakit oleh Perusahaan Otomobil Kedua Sdn untuk memenuhi pasar Asean," jelas Teruyuki Minoura, president DMC saat press conference di Tokyo (25/12) lalu.
Setuju dong Sette dan Luminas menggantikan Xeniavanza?
0 comments
Posting Komentar