Dapat Insentif Prius Makin Populer Di Malaysia
|
Malaysia – Kepopuleran Toyota Prius bakal semakin bergema di Malaysia. Pasalnya pada akhir pekan ini akan digelar Kuala Lumpur International Motor Show 2010 (KLIMS’10) di Gedung Putra World Trade Centre Kuala Lumpur, Malaysia. Event yang berlangsung mulai 3-12 Desember 2010 ini memberi lucky draw grand prize yang luar biasa bagi pengunjung, yaitu Toyota Prius.
Terlebih sebulan lalu Pemerintah Malaysia menerapkan aturan pemberian insentif yang sangat menguntungkan konsumen otomotif di Negeri Jiran. Pemberian insentif itu adalah membebaskan penuh bea masuk dan bea cukai yang sebelumnya dikenakan 50 persen, untuk penjualan mobil hybrid hingga 31 Desember 2011. Padahal aturan fasilitas pembebasan pajak ini, seharusnya akan berakhir pada 31 Desember 2010 nanti.
Perpanjangan insentif dilakukan supaya konsumen otomotif di Malaysia lebih tertarik menggunakan mobil-mobil yang ramah lingkungan. Tujuan utamanya tentu menjadikan tingkat emisi dan polusi gas buang menjadi berkurang, karena diharapkan akan banyak konsumen yang memilih mobil-mobil berteknologi hijau.
Demi meningkatkan awareness masyarakat Malaysia itulah, UMW Toyota Motor Sdn Bhd (selaku ATPM Toyota Malaysia) yang berperan sebagai Official Car Sponsor gelaran KLIMS’10, tanpa ragu-ragu memberikan hadiah Toyota Prius secara cuma-cuma kepada pengunjung yang beruntung di akhir pameran nanti.
Dengan memberikan hadiah utama mobil paling ramah lingkungan di seluruh dunia itu, Prius akan lebih familiar di Malaysia. Selain itu tema yang diangkat pada pameran otomotif kali ini juga peduli kepada lingkungan. Dimana tema yang diusung oleh Organising Committee KLIMS’10 adalah ’We CARE’ (Commitment, Advancement, Reliability and Environment).
Yang artinya adalah para pelaku usaha bisnis otomotif di Malaysia sangat peduli untuk mewujudkan lingkungan yang lebih hijau dengan menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi. ”Seiring dengan himbauan yang dilakukan di seluruh dunia, yakni menjadikan lingkungan lebih hijau, maka kami memakai tema ’We Care’. Untuk tema tersebut dalam pameran kali ini terdapat mobil-mobil masa depan yang ramah lingkungan, seperti electro-mobility, electric dan hybrid cars,” kata Y.Bhg. Datuk Aishah Ahmad, President of MAA (Malaysian Automotive Association) & Chairman of KLIMS ’10 Organising Committee.
Ahmad menambahkan sangat terkesan dengan hadiah istimewa yang diberikan oleh UMW Toyota Motor Sdn Bhd. “Kami sangat gembira dengan hadiah dari sponsor utama kami yang memberikan Toyota Prius sebagai lucky draw grand prize. Prius adalah contoh nyata penerapan teknologi hijau yang berhasil diimplementasikan dengan sukses oleh pabrikan mobil seperti Toyota,” bangganya.
Bagi yang berminat mendapatkan Toyota Prius secara gratis, panitia menjual tiket masuk pameran seharga RM15 (Rp 42 ribu-untuk hari biasa) dan RM20 (Rp 57 ribu-akhir pekan) dan anak-anak cukup RM5 (Rp 14 ribu). Selain itu ada tiket keluarga (berlaku suami, istri dan 1 anak) seharga RM30 (Rp 85 ribu-hari biasa) dan RM40 (Rp 114 ribu-akhir pekan).
sumber: TAM
0 comments
Posting Komentar